Landbouw Onderwijs
Landbouw Onderwijs adalah pendidikan pertanian yang bertujuan untuk memenuhi keperluan penduduk asli sebagai masyarakat agraris, selain itu untuk memenuhi keperluan perusahaan perkebunan Eropa yang menggunakan pekerja dan pengawas pribumi. Tahun 1903 didirikan sekolah pertanian (Landbouwschool) yang menerima lulusan sekolah dasar yang berbahasa pengantar Belanda. Selanjutnya pada tahun 1911 didirikan sekolah pertanian (Cultuurschool) yang terdiri dari dua jurusan pertanian dan kehutanan. Lama belajarnya adalah tiga sampai empat tahun dan menerima lulusan sekolah dasar yang berbahasa pengantar Belanda. Tujuannya untuk menghasilkan pengawas-pengawas pertanian dan kehutanan (Landbouw Opzichter). Di samping itu, didirikan pula sekolah pertanian menengah atas (Middelbaar Landbouwschool) menerima lulusan sekolah dasar lima tahun dengan lama belajar dua tahun dan berbahasa pengantar bahasa daerah.