Kuntilanak Kesurupan
Artikel ini hampir seluruhnya merupakan ringkasan alur. Artikel ini harus diperluas untuk menyediakan cakupan konteks dunia nyata yang lebih seimbang. |
Kuntilanak Kesurupan adalah film horor/komedi Indonesia yang dirilis pada 14 April 2011 dengan disutradarai oleh Nayato Fio Nuala yang dibintangi oleh Guntur Triyoga dan Fero Walandouw.
Kuntilanak Kesurupan | |
---|---|
Sutradara | Nayato Fio Nuala |
Produser | Gope T. Samtani |
Pemeran | Guntur Triyoga Fero Walandouw Irish Bella Reymon Knuliqh Yessa Lona Sazha Clarissa Aziz Gagap Violenzia Jeanette Evhi Yuliani Julia Perez |
Distributor | Rapi Films |
Tanggal rilis | 14 April 2011 |
Negara | Indonesia |
Sinopsis
suntingWesley Jabrik, Kevin dan Momon Nganga adalah sahabat karib. Suatu saat Wesley ditugaskan untuk membuat novel horor. Tapi ia mengalami kesulitan. Teman karibnya Momon Nganga menawarkan Wesley untuk menulis biografi seorang artis tenar bernama Indra Devian dengan bayaran yang cukup tinggi. Karena tergiur ia pun mau dan novel horor itupun ia tunda.
Dan sejak mulai mengerjakan biografi Indra Devian, peristiwa-peristiwa aneh dan gaib pun datang silih berganti. Adalah sosok kuntilanak yang senantiasa mengganggu Wesley.
Kuntilanak semakin gencar menampakkan diri. Pertanyaan Wesley makin menumpuk lantaran teman-teman yang lainnya Dylla dan Gizka mendapat gangguan dari kuntilanak. Adiknya Alice dan pembantunya, Maya Olong pun kena.[1]
Referensi
sunting- ^ Laman Kuntilanak Kesurupan[pranala nonaktif permanen], diakses pada 26 Maret 2011
Pranala luar
sunting- Ulasan di Cineplex Diarsipkan 2011-06-25 di Wayback Machine.