Khas Ombilin Sawahlunto

Khas Ombilin Hotel Sawahlunto adalah hotel di Sawahlunto, Sumatera Barat. Hotel ini merupakan bagian penting dari pelestarian budaya dan pengembangan pariwisata di daerah tersebut, memberikan kesempatan bagi para tamu untuk merasakan kekayaan warisan Sawahlunto. Hotel Ombilin Heritage menawarkan penginapan yang nyaman dan mudah bagi para pengunjung. Hotel ini berlokasi dekat dengan objek wisata lokal, seperti Museum Kereta Api Sawahlunto dan Museum Gudang Ransum.[1]

Khas Ombilin Sawahlunto
Peta
Nama sebelumnyaHotel Ombilin Sawahlunto
Jaringan hotelHotel Indonesia Group (Khas Hotels)
Informasi umum
StatusBeroperasi
LokasiJalan Jenderal Ahmad Yani
KotaPasar, Lembah Segar, Sawahlunto, Sumatera Barat
NegaraIndonesia
Koordinat0°40′53″S 100°46′39″E / 0.6812727°S 100.7774887°E / -0.6812727; 100.7774887
Mulai dibangun1918
Situs web
khashotels.com/hotels/khas-ombilin

Sejarah

sunting

Tulisan pada dinding luar Hotel Ombilin sedikit memberi penjelasan kepada pengunjung mengenai riwayatnya. Gedung ini dibangun pada tahun 1918 dan sejak awal memang digunakan sebagai hotel dengan nama Hotel Ombilin. Ketika Belanda mendompleng Sekutu dan berhasil menguasai kembali sejumlah wilayah di Indonesia, termasuk Sawahlunto, gedung ini digunakan sebagai asrama tentara Belanda dari tahun 1945 hingga tahun 1949.[2]

Posisi

sunting

Di latar belakang terlihat perbukitan sebagai bagian dari Bukit Barisan yang mengelilingi Kota Sawahlunto, sementara di latar depan terlihat kabel-kabel telepon dan listrik yang suatu saat nanti mungkin akan ditanam di bawah tanah. Bagian belakang Hotel Ombilin Sawahlunto ini berada tepat di seberang Gereja Katolik Santa Barbara. Bangunan hotel yang berbentuk kotak memanjang ini memiliki bentuk bagian depan dan belakang yang juga dijumpai pada bangunan tua dari zaman kolonial lainnya di Kota Sawahlunto, yaitu bagian atasnya merupakan segitiga dengan ornamen di ketiga titiknya.[1]

Referensi

sunting
  1. ^ a b "Hotel Khas Ombilin Hotel, Sawahlunto, Indonesia". Hotelmix.id. Diakses tanggal 2024-02-10. 
  2. ^ "Hotel Ombilin Sawahlunto". Diakses tanggal 2024-02-10. 

Pranala luar

sunting