Valençay adalah keju Prancis yang berbentuk piramida tumpul dan dibuat dengan menggunakan susu kambing yang telah dipasteurisasi terlebih dahulu.[1] Asal dari keju ini adalah di bagian selatan Lembah Loire.[1] Permukaan dari keju Valençay ditaburi dengan arang hitam ataupun dengan debu.[1][2] Jamur berwarna abu-abu kebiru-biruan tumbuh pada permukaan keju tersebut.[2] Berat dari keju ini berkisar antara 7 hingga 9 ons.[1] Menurut legenda, bentuk dari keju ini dahulu adalah piramida sempurna dengan ujungnya yang lancip.[1] Ketika Napoleon dikalahkan dalam peperangan di Mesir, ia pun dipanggil ke kastil Valençay.[1] Saat melihat keju Valençay ia pun teringat akan piramida Mesir dan lalu memotong ujung dari keju tersebut hingga berbentuk tumpul.[1]

Valençay
Negara asalPrancis
WilayahLoire-et-Cher, Indre-et-Loire, Cher
Sumber susuKambing
DipasteurisasiYa
TeksturKeju Lembut dengan tekstur Kulit
Kadar lemak45%
Waktu pematanganSekitar 3 minggu
SertifikasiAOC sejak 1998[1]

Lihat pula

sunting

Rujukan

sunting
  1. ^ a b c d e f g h (Inggris) Iburg, Anne (2004). Dumont's Lexicon of Cheese. Rebo International b.v., Lisse, The Netherlands. ISBN 978-90-366-1689-8.  Page 292-293.
  2. ^ a b (Inggris) Harbutt, Juliet (2006). The World Encyclopedia of Cheese. Anness Publishing Ltd. ISBN 978-1-84309-960-4.  Page45.

Pranala luar

sunting