Katedral Hiroshima

gereja di Jepang

Katedral Hiroshima atau Katedral Maria Diangkat ke Surga [1] (Jepang: 被昇天の聖母司教座聖堂) juga disebut Katedral Peringatan Perdamaian Dunia[2] (世界平和記念聖堂) adalah sebuah gereja katedral Katolik[3] yang berlokasi di Hiroshima, Jepang.

Katedral Hiroshima
Gereja Katedral Maria Diangkat Ke Surga di Hiroshima
被昇天の聖母司教座聖堂
Katedral Hiroshima
LokasiHiroshima
Negara Jepang
DenominasiGereja Katolik Roma
Administrasi
KeuskupanKeuskupan Hiroshima

Gereja ini dirancang oleh Togo Murano.[4] Katedral Hiroshima mengikuti tata cara Romawi atau Ritus Latin dan berfungsi sebagai pusat kedudukan serta takhta bagi Keuskupan Hiroshima (Dioecesis Hiroshimaensis カトリック広島教区) yang dibentuk pada tahun 1959 dengan bulla Qui arcano dari Paus Yohanes XXIII.

Paus Yohanes Paulus II mengunjungi gereja ini dalam turnya ke Jepang pada bulan Februari 1981. Gereja ini dibangun sebagai penghormatan kepada para korban perang dan bom atom yang dijatuhkan di kota. Romo Enomiya-Lassalle, yang terkena bom atom di Hiroshima, memulai pembangunannya pada tahun 1950 dan dibuka pada tahun 1954.

Galeri

sunting

Lihat juga

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ Katedral Maria Diangkat ke Surga (Gereja Noboricho)
  2. ^ Jepang. Prentice Hall Travel. ISBN 9780671880057. 
  3. ^ "Ensiklopedia Budaya Hiroshima - Katedral Peringatan untuk Perdamaian Dunia -". www.hiroshima-bunka.jp. Diakses tanggal 2016-06-25. 
  4. ^ Baek, Jin (2009-06-12). Nothingness: Ruang Suci Kristen Tadao Ando. Routledge. ISBN 9781134020621.