Kariage Kun

seri manga

Kariage Kun adalah manga karya Masashi Ueda yang diterbitkan oleh Futabasha. Manga ini diterbitkan pertama kali di Indonesia oleh Elex Media Komputindo pada tahun 1999 dan masih berlanjut sampai sekarang.

Kariage Kun
かりあげクン
(Kariage-kun)
GenreKehidupan sehari-hari, humor, satire
Manga
PengarangMasashi Ueda
PenerbitJepang Futabasha
Indonesia Elex Media Komputindo
Terbit1980 – sekarang
Volume64 (masih berlanjut)
Anime
SutradaraTakao Yoshizawa, Takenori Kawada, Toru Yamada
StudioToei Animation
 Portal anime dan manga
Potongan manga Kariage Kun berbahasa Indonesia yang diterbitkan PT Elex Media Komputindo

Manga ini bercirikan 4 coma, yaitu manga strip yang setiap ceritanya hanya terdiri atas empat panel. Manga ini bercerita tentang seorang pemuda bernama Kariage yang bekerja sebagai karyawan di sebuah perusahaan swasta bernama PT Honnyara.

Sebagian besar cerita di manga ini menceritakan kejahilan Kariage dalam kehidupan sehari-hari, bahkan kadang-kadang berupa kritik sosial mengenai kehidupan masyarakat di Jepang. Terkadang Masashi Ueda juga memasukkan pengalaman pribadinya yang menggelitik ke dalam manga ini.

  • Kariage, tokoh utama manga ini. Nama aslinya adalah Shōta Kariage (かりあげ正太, Kariage Shōta). Ia adalah karyawan perusahaan swasta yang bernama PT Honnyara. Karakternya sangat jahil dan sering menjahili orang-orang di sekitarnya, mulai dari teman sekantor sampai orang yang tidak dikenalnya sekalipun.
  • Pak Kepala Bagian (Kabag), bernama asli Ryūji Kimura (木村隆二, Kimura Ryūji). Ia adalah kepala bagian tempat Kariage bekerja. Pak Kabag adalah "korban" tetap kejahilan Kariage yang sering dibuat kesal oleh tingkah polahnya. Meski demikian, keduanya tetap akrab, terutama di luar kantor.
  • Pak Direktur, bernama asli Toukichi Kinoshita, adalah direktur PT Honnyara. Ia juga sering dijahili Kariage walaupun tidak sesering Pak Kabag. Ia memiliki seorang anak laki-laki berandal.
  • Pemilik Apartemen, adalah pemilik apartemen tempat tinggal Kariage. Kariage sering menunggak pembayaran sewa apartemennya.
  • Teman Kariage (1), ia memakai kacamata seperti Pak Kabag, tetapi matanya tidak terlihat dan tidak berkumis. Namanya berubah-ubah, tetapi biasanya Yoshida.
  • Teman Kariage (2), ia memakai kacamata seperti Yoshida, tetapi matanya terlihat. Terkadang ia termakan kejahilan Kariage walaupun ia juga ikut jahil. Namanya berubah-ubah, tetapi biasanya Yamashita.
  • Teman Kariage (3), ia tidak memakai kacamata. Sama seperti Yamashita, terkadang ia termakan kejahilan Kariage walaupun ia juga ikut jahil. Namanya berubah-ubah di setiap cerita.
  • Bu Kepala Staf, Berpostur gemuk dan pemarah, sering jadi incaran Kariage setelah Pak Kabag, mungkinkah Kariage suka Bu Kepala Staf?

Serba-serbi

sunting
  • PT Honnyara terkadang disebut sebagai PT XX.
  • Kariage sering terlihat memelihara berbagai hewan peliharaan, terutama ikan dan tikus, namun tidak jelas nasib hewan tersebut.
  • Kariage adalah aktivis penggerak demonstrasi, tetapi sepertinya lebih disebabkan karena kejahilan dan sentimennya terhadap Pak Direktur.
  • Terkadang Pak Kabag namanya berubah menjadi Suzuki Kimura. Komposisi keluarganya pun sering berubah-ubah.
  • Kariage sangat tidak menyukai orang yang lebih beruntung dibandingkan dirinya.
  • Nama Yamashita terkadang dipakai sebagai nama seorang tokoh perempuan.

Serial anime

sunting

Serial anime Kariage Kun dibuat oleh Masashi Ueda dan Toei Animation. Serial yang terdiri atas 59 episode ini merupakan hasil produksi bersama Fuji TV dan disiarkan di Jepang mulai tanggal 17 Oktober 1989 sampai 21 Desember 1990.

Pengisi suara

sunting

Staf produksi

sunting
Lagu pembuka
  • "Yoru no Gin Gitsune to Tanuki" (夜の銀ギツネとタヌキ)
    • Lirikis: Yukinojo Mori (森 雪之丞, Mori Yukinojō)
    • Komponis: Takeshi Ike (池 毅, Ike Takeshi)
    • Aransemen: Ikuro Fujiwara (藤原 いくろう, Fujiwara Ikurō)
    • Penyanyi: Ichiro Mizuki (水木 一郎, Mizuki Ichirō) dan Ushio Hashimoto (橋本 潮, Hashimoto Ushio) (Ushio dan Ichiro (うしおと一郎, Ushio to Ichirō))
Lagu penutup
  • "Kariage-kun no kariage Gurashi" (かりあげクンのかりあげ一日(ぐらし))
    • Lirikis: Kayoko Fuyumori (冬杜 花代子, Fuyumori Kayoko)
    • Komponis: Takeshi Ike
    • Aransemen: Ikuro Fujiwara
    • Penyanyi: Takeshi Ike (いけ たけし, Ike Takeshi)

Pranala luar

sunting