Julian Cely
Julian Cely (lahir 25 Mei 1983) adalah seorang penyanyi dan aktor berkebangsaan Prancis. Ia memulai debutnya di industri rekaman Prancis pada tahun 2003 dengan singel berjudul "Tournent les vents". Ia merupakan salah seorang penggemar penyanyi Indonesia yang kini menetap di Prancis, Anggun C. Sasmi. Pada tahun 2003, ia berhasil bertemu dengan Anggun dan kemudian diajak tampil bersama dengan Anggun dalam sebuah konser di Jakarta. Empat tahun kemudian, ia meminta Anggun untuk membantunya membuat album di Indonesia. Pada tanggal 6 September 2007, ia akhirnya merilis album pertamanya di Indonesia bertajuk Julian Cely di Hotel Mulia, Jakarta.[1] Di album yang dibuat dalam 3 bahasa ini, Anggun menciptakan 2 lagu berjudul "Tentang Kita" dan "Hanya Dia". Singel pertama dari album ini adalah lagu campuran bahasa Indonesia dan Prancis berjudul "Tentang Kita", yang dibawakan duet dengan penyanyi Indonesia, Terry.[1]
Julian Cely | |
---|---|
Lahir | 25 Mei 1983 Istres, Prancis |
Genre | Pop, R&B, dance |
Pekerjaan | Penyanyi, aktor |
Tahun aktif | 2003–sekarang |
Label | Sony BMG |
Artis terkait | Terry, Anggun C. Sasmi |
Situs web | JulianCely.net |
Diskografi
suntingAlbum
suntingAlbum Prancis
- 2006: Julian Cely
Album Indonesia
- 2007: Julian Cely
Singel
suntingSingel Prancis
- 2003: "Tournent les vents"
- 2004: "Lache toi"
- 2005: "Cargo de Nuit" (duet dengan Stereo Blackstarr)
- 2006: "Pour Elle"
- 2006: "Tant que tu n'es pas la"
- 2006: "Participation au collectif un Noel Pour Tous"
- 2007: "Billy"
Singel Indonesia
- 2007: "Tentang Kita" (duet dengan Terry)
- 2008: "Mantra"
Referensi
sunting- ^ a b Julian Cely, Fans Anggun di Prancis Yang Rilis Album di Indonesia[pranala nonaktif permanen]. Rileks.com. Diakses 12 September 2009
Pranala luar
sunting- JulianCely.net Diarsipkan 2008-05-18 di Wayback Machine.