Ibul Jaya, Hulu Sungkai, Lampung Utara

desa di Kabupaten Lampung Utara, Lampung


Ibul Jaya, Hulu Sungkai, Lampung Utara adalah sebuah desa di Kecamatan Hulu Sungkai, Kabupaten Lampung Utara, Provinsi Lampung, Indonesia .

Ibul Jaya, Hulu Sungkai, Lampung Utara
Negara Indonesia
ProvinsiLampung
KabupatenLampung Utara
KecamatanHulu Sungkai
Kode pos
34561[1]
Kode Kemendagri18.03.17.2005 Edit nilai pada Wikidata
Luas1.013 Ha
Jumlah penduduk1.025 jiwa
Kepadatan197,28 jiwa/km²
Peta
PetaKoordinat: 4°39′24.59″S 104°41′59.03″E / 4.6568306°S 104.6997306°E / -4.6568306; 104.6997306


Kondisi Geografi Desa Ibul Jaya

Desa Ibul Jaya berada di dataran rendah dengan ketinggian 522 meter di atas permukaan laut dan suhu rata-rata 32°C. Desa ini memiliki curah hujan sekitar 2.000 mm per tahun dengan musim hujan berlangsung selama 6 bulan.


Batas Wilayah

Utara : Desa Negara Ratu, Kecamatan Sungkai Utara  

Selatan : Desa Beringin Jaya, Kecamatan Hulu Sungkai  

Timur : Desa Negeri Ratu, Kecamatan Sungkai Utara  

Barat : Desa Gedung Raja, Kecamatan Hulu Sungkai  

Desa ini berjarak sekitar 9,7 km dari ibu kota kecamatan, 39 km dari ibu kota kabupaten, dan 151 km dari ibu kota provinsi.  


Demografi

Desa Ibul Jaya memiliki jumlah penduduk sebanyak 1.998 jiwa, terdiri dari 1.025 laki-laki dan 973 perempuan, dengan kepadatan penduduk 197,28 jiwa/km².  

Komposisi Agama

• Islam

• Kristen

• Katolik

• Hindu

Pendidikan

Sebagian besar penduduk desa telah mengenyam pendidikan dasar hingga menengah.

Ekonomi dan Mata Pencaharian

Mayoritas penduduk Desa Ibul Jaya bekerja di sektor pertanian, perkebunan, dan peternakan. Jenis pekerjaan utama di desa ini meliputi:  

• Petani

• Buruh tani

• Pegawai Negeri Sipil (PNS)

• Pedagang

• Buruh migran

Komoditas Utama

Desa Ibul Jaya memiliki lahan pertanian dan perkebunan yang produktif. Beberapa hasil utama yang dihasilkan antara lain:  

• Padi sawah: 70 hektare, hasil panen 4 ton/ha

• Jeruk: 80 hektare, hasil panen 15 ton/ha

• Kelapa sawit: 30 hektare, hasil panen 1.500 kg/ha

• Karet: 155 hektare, hasil panen 240 kg/ha

Hasil pertanian dan perkebunan umumnya dijual langsung ke konsumen atau melalui pabrik.  

Sarana dan Prasarana yang ada di Desa

Desa Ibul Jaya memiliki berbagai fasilitas umum untuk mendukung kehidupan masyarakatnya, antara lain:  

• 1 unit TK

• 1 unit SD

• 1 unit SMP

• 1 unit SMA

• Puskesdes

• Posyandu

• Balai desa

• 6 Unit Masjid

• 4 Unit Mushola

• 1 Unit Gereja Kristen Protestan

• 1 Unit Pura


Organisasi Desa Ibul Jaya

Desa Ibul Jaya memiliki berbagai organisasi kemasyarakatan yang aktif, seperti:  

• PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga)

• Karang Taruna

• Kelompok Tani

• Lembaga Adat

Referensi

sunting
  1. ^ "Kode pos Kecamatan Hulu Sungkai". www.nomor.net. Diakses tanggal 6 April 2024. 

Pranala luar

sunting