I Have a Little Dreidel
"I Have a Little Dreidel"[1] (secara harfiah berarti "Aku Punya Satu Dreidel Kecil", juga dikenal dengan sebutan "Lagu Dreidel"[1] atau "Dreidel, Dreidel, Dreidel") adalah lagu untuk perayaan Hanukkah yang dinyanyikan anak-anak Yahudi yang berbahasa Inggris, walaupun lagu ini juga tersedia dalam bahasa Yiddi dengan judul "Ikh Bin A Kleyner Dreydl", (bahasa Yiddi: איך בין אַ קלײנער דרײדל terjemahan harfiah: "Aku Adalah Sebuah Dreidel Kecil"). Lirik lagu ini berkisah tentang seorang anak yang membuat dan memainkan dreidel.
Penulis lirik lagu ini adalah Samuel S. Grossman,[1] sementara penggubahnya adalah Samuel E. Goldfarb (juga disebut S.E. Goldfarb).[1] Lagu ini dibuat pada tahun 1927.[2][3][4] Versi bahasa Yiddinya ditulis dan digubah oleh Mikhl Gelbart,[1] walaupun ia menggunakan nama samaran Ben Arn yang berarti "Putra Harun".[5]
Lirik
suntingVersi Inggris |
---|
I have a little dreidel. I made it out of clay. |
It has a lovely body, with legs so short and thin. |
My dreidel's always playful. It loves to dance and spin. |
I have a little dreidel. I made it out of clay. |
Versi bahasa Yiddi | Transliterasi | Terjemahan bahasa Inggris |
---|---|---|
איך בין אַ קליינער דריידל, געמאַכט בין איך פון בלײַ. |
Ikh bin a kleyner dreydl, gemakht bin ikh fun blay. |
I am a little dreidel, I am made from lead. |
און איך האָב ליב צו טאַנצן, זיך דרייען אין אַ ראָד. |
Un ikh hob lib tsu tantsn, zikh dreyen in a rod. |
And I love to dance, to spin in a circle. |
Referensi
sunting- ^ a b c d e University of Pennsylvania Library: Freedman Collection of Recorded Jewish Music
- ^ "My Father's Songs – Jewish American Songster".
- ^ "The Secret History of 'I Have a Little Dreidel'".
- ^ "The hidden history of 'I Have a Little Dreidel'". 2016-12-22.
- ^ Lori Cahan-Simon Ensemble / Vessel of Song: The Music of Mikhl Gelbart