Hester Needham

misionaris Inggris di Tanah Batak

Hester Needham (23 Januari 1843 – 12 Mei 1897) adalah seorang misionaris Britania yang diutus oleh Serikat Misionaris Rhein (RMG) sebagai ehrenmissionar (bahasa Indonesia: misionaris kehormatan) ke wilayah Tanah Batak, yakni di Sibolga, Silindung, dan Mandailing. Hester Needham menghabiskan 7 tahun terakhir kehidupannya sebagai misionaris di Tanah Batak sejak 8 Januari 1890 hingga 12 Mei 1897.[1]

Hester Needham
Potret Hester Needham pada tahun 1874 beserta tanda tangannya.
Lahir(1843-01-23)23 Januari 1843
London, Inggris, Britania Raya
Meninggal12 Mei 1897(1897-05-12) (umur 54)
Maga, Mandailing, Keresidenan Tapanuli, Hindia Belanda
Sebab meninggalPenyakit edema
Tempat pemakamanKompleks Gereja HKBP Aek Bingke, Panyabungan Utara, Mandailing Natal
Dikenal atasMisionaris wanita pertama di Tanah Batak
Karya terkenalGod First (Hester Needham's work in Sumatra)
Orang tua
  • William Needham (bapak)
  • Camilla Bosanquet (ibu)

Kehidupan awal

sunting

Hester Needham lahir pada 23 Januari 1843 di London, Britania Raya. Ia adalah anak kedua dari pasangan William Needham dengan Camilla Bosanquet. Hester Needham memiliki satu kakak perempuan.

Karya misi

sunting

Sibolga

sunting

Pada 8 Desember 1889, Hester Needham menumpang kapal dari Padang menuju Sibolga. Ia tiba di Sibolga pada 10 Desember 1889 di pukul sepuluh malam. Karena tidak ada perahu yang datang menjemput, ia menunggu di dermaga hingga keesokan paginya. Pada 11 Desember 1889, Tuan Schrey, seorang misionaris di Sibolga, datang menjemputnya. Mereka berjalan kaki menuju pos misionaris di Sibolga.

Silindung

sunting
 
Para murid sekolah di Sipoholon.

Mandailing

sunting
 
Hester Needham (kedua dari kiri) bersama keluarga Bartimeus di Maga, Mandailing.

Lihat pula

sunting

Catatan

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ Institute, Batak (29 Juli 2021). "Hester Needham Si Boru Malim Batak". Tokoh Indonesia. Diakses tanggal 22 Juli 2022.