Fokker F50
Fokker F50 merupakan sebuah pesawat penumpang sipil (airliner) kecil bertenaga turboprop, yang dibuat dengan mengembangkan pesawat pendahulunya, Fokker F27 "Friendship".
Tipe | Pesawat turboprop |
---|---|
Terbang perdana | 28 Desember 1985 |
Diperkenalkan | 1987 |
Status | Tidak diproduksi, status aktif |
Pengguna utama | CityJet |
Pengguna lain | Denim Air VLM Airlines Virgin Australia Regional Airlines |
Tahun produksi | 1987 - 1997 |
Jumlah produksi | 213 |
Harga satuan | 17.5 juta dolar |
Acuan dasar | Fokker F27 |
Sejarah
suntingFokker F50 mulai dirancang ketika penjualan Fokker F27, yang diproduksi sejak 1958, mulai menurun pada tahun 1980an. Manajemen Fokker, khususnya Frans Swarttouw, memutuskan bahwa dibutuhkan pesawat baru yang harus lebih canggih daripada Fokker F27 dan Fokker F28. Perancangan Fokker F50 dimulai pada tahun 1983.
Sertifikasi Fokker F50 oleh otoritas penerbangan Belanda diberikan pada tahun 1987, setelah pesawat ini melalui empat tahun tes dan pengamatan.
Performa Pesawat
suntingDengan mesin turboprof 1864 kW buatan Pratt & Whitney Canada PW125B, pesawat berbaling-baling enam bilah ini memiliki kecepatan maksimal 532 km/jam (287 mil/jam) dengan kecepatan ekonomis 454 km/jam. Ketinggian jelajah 25.000 kaki (7620 meter) dan daya jelajah 2.055 km.
Berat dan dimensi
suntingPesawat dengan rentang sayap 29,00 meter, panjang pesawat 25,25 meter, tinggi 8,32 meter ini memiliki bobot kosong 12.520 kg dan berat maksmum saat lepas landas (MTOW) 19.950 kg
Lihat pula
sunting
- Pengembangan yang berhubungan
- Pesawat sebanding dalam peran, konfigurasi, dan era
- Antonov An-140
- ATR 42 and 72
- CASA CN-235 and EADS CASA C-295
- de Havilland Canada Dash 8 Series 300
- Embraer EMB 120 Brasilia
- Fairchild-Dornier 328 family
- Ilyushin Il-114
- Saab 2000 and 340
- Xian MA60/Xian Y-7/Antonov An-24
Pranala luar
sunting- Fokker 50 di situs Airliners.net Diarsipkan 2007-11-20 di Wayback Machine.