Enrico Giovannini (lahir 6 Juni 1957) adalah seorang ekonom dan statistikawan italia, anggota Club of Rome. Sejak 2002, ia telah menjadi profesor statistik ekonomi penuh di Universitas Roma Tor Vergata. Dia adalah Senior Fellow dari "Sekolah Ekonomi Politik Eropa" LUISS, anggota “Commission Economique de la Nation” dari Pemerintah Perancis, dan ketua bersama dari "Independent Expert Advisory Group on the Data Revolution for Sustainable Development"[1] yang didirikan oleh Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa. Dia juga ketua dan anggota beberapa dewan organisasi Italia dan internasional. Dari April 2013 hingga Februari 2014 ia menjabat sebagai Menteri ketenagakerjaan dan kebijakan sosial di pemerintahan Italia. Dari Agustus 2009 hingga April 2013 ia adalah Presiden Institut Statistik Italia (Istat). Dari Januari 2001 hingga Juli 2009, ia adalah Direktur Statistik dan Kepala Statistik Organisasi untuk Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi (OECD).

Enrico Giovannini
Menteri Tenaga Kerja dan Kebijakan Sosial
Masa jabatan
28 April 2013 – 22 Februari 2014
Perdana MenteriEnrico Letta
Informasi pribadi
Lahir6 Juni 1957 (umur 67)
Roma
KebangsaanItalia
Partai politikIndependen
AlmamaterUniversitas Roma La Sapienza
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Referensi

sunting
  1. ^ Kesalahan pengutipan: Tag <ref> tidak sah; tidak ditemukan teks untuk ref bernama UNnews
Jabatan politik
Didahului oleh:
Elsa Fornero
Menteri Tenaga Kerja Italia
2013–2014
Diteruskan oleh:
Giuliano Poletti