Edward Otha South (27 November 1904 – 25 April 1962) adalah seorang pemain biola jazz Amerika. South mempelajari musik klasik di Budapest, Paris, dan Chicago.[1] Pada 1920-an dia adalah anggota orkestra jazz yang dipimpin oleh Charlie Elgar, Erskine Tate, dan Jimmy Wade.[1][2] Dia memimpin sebuah band di awal 1930-an yang termasuk Milt Hinton serta Everett Barksdale.[1] Pada tahun 1937 ia merekam di Paris bersama Stephane Grappelli, Django Reinhardt, juga Michel Warlop.[1] Pada tahun 1945 dia bekerja untuk band studio di WMGM di New York City.[1] Selama tahun 1950-an, dia menjadi tamu di televisi bersama Fran Allison, Dave Garroway di WGN, Chicago.[1]

Eddie South
Informasi latar belakang
Nama lahirEdward Otha South
Lahir(1904-11-27)27 November 1904
Louisiana, Missouri, A.S.
Meninggal25 April 1962(1962-04-25) (umur 57)
Chicago, Illinois
GenreJazz
PekerjaanMusisi
InstrumenBiola

Pada 26 Juni, 2019, The New York Times Magazine mencantumkan Eddie South di antara ratusan artis yang materinya dilaporkan hancur di Fire Universal 2008.[3]

Referensi

sunting
  1. ^ a b c d e f Feather, Leonard; Gitler, Ira (2007). The Biographical Encyclopedia of Jazz . Oxford University Press. hlm. 617. ISBN 0-19-507418-1. 
  2. ^ "African-American Registry: Eddie South, violinist of jazz!". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2006-02-05. Diakses tanggal 2006-05-14. 
  3. ^ Rosen, Jody (25 June 2019). "Here Are Hundreds More Artists Whose Tapes Were Destroyed in the UMG Fire". The New York Times. Diakses tanggal 28 June 2019. 

Pranala luar

sunting