Dope (lagu Lady Gaga)

"Dope" adalah sebuah lagu oleh artis rekaman Amerika Lady Gaga dari album studio ketiganya, Artpop (2013). Album ini dirilis pada tanggal 4 November 2013, oleh Interscope Records sebagai singel promosi kedua setelah "Venus". Lagu ini ditulis oleh Gaga, Paul "DJ White Shadow" Blair, Dino Zisis, dan Nick Monson dan diproduksi oleh Gaga dan Rick Rubin. Setelah operasi pinggul dan pembatalan tur Born This Way Ball, Gaga menjadi kecanduan obat-obatan, yang mengurangi rasa sakit dari operasi tersebut. "Dope" ditulis tentang kecanduan ini dan berkembang menjadi sebuah lagu yang sebelumnya telah disusun untuk penggemarnya. Lagu ini ditambahkan ke Artpop karena Gaga merasa album ini membutuhkan sesuatu yang lebih otobiografi.

"Dope"
Singel promosi oleh Lady Gaga
dari album Artpop
Dirilis04 November 2013 (2013-11-04)
FormatUnduh digital
Direkam
GenreRock elektronik
Durasi3:41
LabelStreamline, Interscope
Pencipta
Produser

Lihat juga

sunting

Referensi

sunting

Pranala luar

sunting