Djarum Super

merek rokok di Indonesia
(Dialihkan dari Djarum Super MLD)

Djarum Super adalah merek rokok ternama di Indonesia yang diproduksi oleh PT Djarum dan terkenal di Indonesia maupun Nigeria. Produk ini dijual dalam kemasan yang direnggangkan, dua rokok lebar, dan sepuluh rokok panjang. Sementara batang rokoknya sendiri digulung dengan kertas berwarna putih.

Djarum Super
Jenis produkRokok kretek
PemilikDjarum
ProdusenDjarum
NegaraIndonesia
Diluncurkan1981
Merek terkaitDjarum Coklat
Djarum 76
LA Bold
Djarum King Filter
PasarIndonesia
Jargon"#IniRasanyaSuper (2022-sekarang)"

"Nikmati Pengalaman (2001-2005)"

"Top Dalam Mutu" (1990-1992)
Situs webSitus web resmi
Situs web resmi

Sejarah

Produk paling sukses dari Djarum ini mulai diluncurkan ke pasar sejak tahun 1981 dan pertama kali hadir dengan isi 10, 12, 16, dan 50 batang (sekarang 12, 50, dan 16 batang).

Pada dekade 1990-an, rokok ini menempati peringkat ke tiga untuk kategori Rokok Kretek Filter dibawah Dji Sam Soe Filter/Marlboro Kretek dan Bentoel Biru dan diatas Gudang Garam International dan Wismilak Diplomat.

Pada tahun 2006, Djarum Super menggantikan fontnya dengan bagian tulisan Super dari Tegak Bersambung menjadi Huruf Kapital yang saat ini digunakan sampai sekarang dan menggantikan logo yang sekarang digunakan logo Kayak iconic dengan 3 warna yaitu Merah Emas dan Hitam

Pada tahun 2017, Djarum Super membuat gebrakan dengan mengubah ukuran kemasan 16 batang menjadi lebih ramping, seukuran dengan versi 12 batang hanya sedikit lebih tebal serta membuat inner foil menjadi terpisah dimana satu kantong dalam berisi 8 batang rokok sehingga bisa dijual setengah bungkus.

Pada akhir 2023, Djarum Super meluncurkan 2 varian baru dengan produk yang berbeda yaitu Djarum Super Mild Fresh Cola sebagai produk SKM LTLN Capsule pertama dari Djarum Super dan Djarum Super Espresso sebagai SKT pertama dari Djarum Super

Varian

Kemasan Diluncurkan Nikotin Tar
Djarum Super 12 1981 1.8 MG 32 MG
Djarum Super 16 1991 1.8 MG 32 MG
Djarum Super 50 2019 1.8 MG 32 MG
Djarum Super MLD 16 2010 1 MG 15 MG
Djarum Super MLD 20 2013 1 MG 15 MG
Djarum Super MLD 12 2017 1 MG 15 MG
Djarum Super MLD Black Series 16 2016 1.5 MG 29 MG
Djarum Super MLD Black Series 12 2017 1.5 MG 29 MG
Djarum King Filter 12 2022 2.1 MG 34 MG
Djarum Super MLD Fresh Cola 16 2023 0.8 MG 16 MG
Djarum Super Espresso 12 2023 2.1 MG 38 MG
Djarum Super Espresso Gold 12 2024 2.1 MG 38 MG

Pranala luar