Cossacks II: Napoleonic Wars adalah permainan komputer keempat dalam serial Cossacks yang merupakan permainan real-time strategy. Permainan ini dirilis pada musim semi tahun 2005. Perang ini fokus kepada era Napoleon, berarti permainan ini memiliki lama waktu yang lebih pendek daripada serial lainnya. Lebih sedikit teknologi yang dapat diteliti, dan tidak terdapat banyak tipe pasukan yang berbeda. Namun, Cossacks II memiliki jumlah pasukan besar yang dapat dilatih, dan juga pilihan taktik dan grafik yang baru.