Codex Nitriensis
Codex Nitriensis diberi kode R atau 027 (dalam penomoran Gregory-Aland), ε 22 (dalam penomoran von Soden), adalah sebuah naskah uncial kuno berisi bagian Perjanjian Baru dari Alkitab Kristen dalam bahasa Yunani Koine. Memuat Kitab-kitab Injil. Berdasarkan Paleografi diperkirakan dibuat pada abad ke-6. Naskah ini dalam keadaan tidak utuh (terfragmentasi). Merupakan naskah yang ditulis dalam dua kolom dengan huruf-huruf besar (majuscule) berukuran 29,5 cm kali 23,5 cm.[1]
Uncial 027 | |
---|---|
Nama | Nitriensis |
Tanda | R |
Teks | Injil Lukas † |
Waktu | ~550 M |
Aksara | bahasa Yunani |
Ditemukan | 1842 |
Kini di | British Library, Add. 17211 |
Ukuran | 29,5 cm kali 23,5 cm |
Jenis | Teks Bizantin |
Kategori | V |
Pemerian
suntingTeks ditulis dalam dua kolom per halaman, 25 baris per halaman, dalam huruf-huruf uncial berukuran besar.[2] Tidak memuat tanda napas maupun aksen. Huruf-hurufnya mirip dengan huruf-huruf pada kodeks 081, 022, dan 024, hanya agak tidak teratur dan kurang rapi.[2]
Merupakan suatu palimpsest
Isi
suntingInjil Lukas 1:1-13, 1:69-2:4, 2:16-27, 4:38-5:5, 5:25-6:8, 6:18-36, 6:39, 6:49-7:22, 7:44, 7:46, 7:47, 7:50, 8:1-3, 8:5-15, 8:25-9:1, 9:12-43, 10:3-16, 11:5-27, 12:4-15, 12:40-52, 13:26-14:1, 14:12-15:1, 15:13-16:16, 17:21-18:10, 18:22-20:20, 20:33-47, 21:12-22:6, 22:8-15, 22:42-56, 22:71-23:11, 23:38-51.[2]
Teks
suntingNaskah bahasa Yunani kodeks ini tergolong jenis Teks Bizantin pada tingkatan sangat awal, dengan sejumlah besar bacaan non-Bizantin. Aland memberinya profil tekstual berikut - 111 41/2 02 5s. Aland menempatkannya dalam Kategori V.[1] Berdasarkan Claremont Profile Method termasuk ke dalam famili tekstual Kx pada Lukas 1 dan Lukas 10; pada Lukas 20 terdapat teks jenis campuran.[3]
Sejarah
suntingDahulunya menjadi milik Biara St. Mary Deipara di gurun Nitria. Pada tahun 1847 bersama 550 naskah lain (misalnya Add. 14448) dibawa ke Inggris.[2]
Lokasi
suntingKe-48 lembaran perkamen yang terlestarikan itu sekarang disimpan di British Library (Additional Manuscripts 17211) di London.[1][4]
Lihat pula
suntingReferensi
sunting- ^ a b c Aland, Kurt; Aland, Barbara (1995). The Text of the New Testament: An Introduction to the Critical Editions and to the Theory and Practice of Modern Textual Criticism. Erroll F. Rhodes (trans.). Grand Rapids: William B. Eerdmans Publishing Company. hlm. 113. ISBN 978-0-8028-4098-1.
- ^ a b c d Gregory, Caspar René (1900). Textkritik des Neuen Testaments. 1. Leipzig: J.C. Hinrichs’sche Buchhandlung. hlm. 64.
- ^ F. Wisse, The profile method for the classification and evaluation of manuscript evidence, as Applied to the Continuous Greek Text of the Gospel of Luke, William B. Eerdmans Publishing, 1982, p. 52.
- ^ "Liste Handschriften". Münster: Institute for New Testament Textual Research. Diakses tanggal 16 March 2013.
Pustaka tambahan
sunting- Cureton, William (1851). Fragments of the Iliad of Homer from a Syriac palimpsest. London: The Trustees of the British Museum.
- S. P. Tregelles, An Introduction to the Critical study and Knowledge of the Holy Scriptures, London 1856, pp. 183–184.
- C. v. Tischendorf, "Monumenta sarca inedita" II (Leipzig, 1857), pp. XIV-XXII, 1-92.
- Heiberg, J. L., Ein palimpsest der Elemente Euklids, in: Philologus 45 vol., 1885, pp. 353–366.
- Wright, William (1871). Catalogue of the Syriac manuscripts in the British Museum. 2. London: British Museum. hlm. 548–550.
Pranala luar
sunting- Codex Nitriensis R (027) at the Encyclopedia of Textual Criticism
- Add MS 17211 at the British Library