Chara (penyanyi)
Miwa Watabiki (綿引美和 , Watabiki Miwa) (kelahiran 13 Januari 1968), yang lebih dikenal dengan nama panggungnya Chara, adalah seorang penyanyi-penulis lagu, aktris dan joki video Jepang. Ia melakukan debuat pada 1991 dengan singel Heaven. Ia paling dikenal karena lagunya "Swallowtail Butterfly (Ai no Uta)", lagu tema untuk film Shunji Iwai 1996 Swallowtail Butterfly (yang ia bintangi), singel hit 1997-nya "Yasashii Kimochi", dan kolaborasinya dengan vokalis Judy and Mary Yuki, "Ai no Hi Mittsu Orange".[3] Chara kemudian membentuk sebuah grup musik dengan Yuki, yang bernama Mean Machine. Ia dikenal karena teknik vokal suara whisper uniknya ketika menyanyi.[4]
Chara | |
---|---|
Informasi latar belakang | |
Nama lahir | Miwa Watabiki (綿引美和 )[1] |
Lahir | 13 Januari 1968 Kawaguchi, Jepang |
Asal | Tokyo, Jepang |
Genre | Pop alternatif, trip hop, downtempo, rock alternatif |
Pekerjaan | Penyanyi-penulis lagu, aktris, presenter televisi |
Instrumen | Vokal, Piano |
Tahun aktif | 1990–sekarang |
Label | Epic/SMEJ 1990–2004 A&M/UMG Japan 2006–2011 Happy Toy/BounDEE Inc. 2011-2012 Ki/oon/SMEJ 2012-sekarang[2] |
Artis terkait | Mean Machine, Yuki, Takeshi Kobayashi, Akino Arai, The 99½, Towa Tei, Satoshi Tomiie, James Iha, Tokyo Ska Paradise Orchestra |
Situs web | charaweb.net |
Kehidupan awal
suntingChara tumbuh di Kawaguchi, Saitama. Ia mulai mempelajari piano dari usia empat tahun, dan mulai mengkomposisikan lagu-lagu di sekolah dasar.[5] Pada tahun pertama sekolah dasarnya, ia menampilkan sebuah lagu yang ia tulis, "Sayonara" (サヨナラ , Selamat tinggal), di sebuah retikal piano sekolah.[6]
Ia aslinya mendapatkan julukannya Chara di sekolah menengah pertama. Julukannya awalnya adalah Arabiki (あらびき ), sejenis sosis.[7] Nama julukan tersbeut kemudian diganti menjadi Charabiki,[8] sebelum diubah menjadi Chara, setelah seorang guru menyebutnya dengan julukan tersebut.[9] Ia pun menjadi dikenal dengan nama ini bagi beberapa temannya yang tidak mengetahui nama aslinya.[6]
Kehidupan pribadi
suntingPada 1994, Chara menikah dengan aktor Tadanobu Asano. Ia bertemu dengan Asano pada saat pembuatan film 1994 Picnic, dimana mereka membintangi gilm tersebut. Chara melahirkan seorang putri, Sumire (菫 ), pada 4 Juli 1995.[6] Chara mendapatkan anak kedua dari Asano; ia melahirkan seorang putra pada 19 Desember 1999, dan menamakannya Himi (緋美 ).[6]
Pasangan tersebut menghadiri Penghargaan Akademi ke-80 di Los Angeles pada 2008, karena film Mongol, yang dibintangi oleh Asano, yang dinominasikan untuk kategori film asing terbaik sebagai perwakilan dari Kazakhstan.
Pada 25 Juli 2009, Chara mengumumkan perceraiannya dengan suaminya Asano Tadanobu, setelah empat belas tahun menikah.[10]
Chara memiliki dua tato: sebuah gambar burung biru di punggungnya, dan sebuah gambar bunga sumire (菫 , Fuji Dawn Viola) di lehernya.[11]
Anak-anak Chara tampil dalam musiknya. Sumire tampil pada sampul albumnya Honey.
Diskografi
sunting
Album studiosunting
|
Album minisuntingAlbum sampul dirisunting
Album kompilasisunting
Album livesunting
|
Filmografi
suntingFilm
suntingTahun | Judul | Peran | Catatan lainnya |
---|---|---|---|
1996 | Picnic | Coco (ココ ) | Difilmkan pada 1994 Menang - Talenta Baru Terbaik Festival Film Yokohama |
1996 | Swallowtail Butterfly | Glico (グリコ ) | Menang - Talenta Baru Terbaik Festival Film Yokohama Nominasi — Penghargaan Akademi Jepang untuk Penampilan Menarik oleh seorang Aktris dalam Peran Utama |
Acara musik TV
suntingTahun | Judul | Peran | Catatan lainnya |
---|---|---|---|
1991 | Video Jam | Co-presenter | 1991-? |
2008 | Ongaku Bāka (音楽ば~か ) | Co-presenter | 2008–sekarang |
Referensi
sunting- ^ Tomoji Takeuchi (2001). "Excite エキサイト ミュージック - Mean Machine". Excite. Diakses tanggal 2009-11-07.
- ^ Chara to transfer to Ki/oon Records
- ^ "Chara シングル売り上げランキング". Oricon. Diakses tanggal 2009-11-07.
- ^ "Yahoo!ミュージック - ミュージックマガジン - スカパラ×Chara対談&映像". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2006-12-20. Diakses tanggal 2015-01-11.
- ^ "Chara-バイオグラフィー". Barks. Diakses tanggal 2009-11-07.
- ^ a b c d "CHARA OFFICIAL HOMEPAGE - Biography". Sony Music. 2008-08-07. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2000-10-09. Diakses tanggal 2000-11-09. , accessed through "Internet Wayback Machine". 2000-11-09. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2000-11-09. Diakses tanggal 2009-11-07.
- ^ Tomoji Takeuchi. "新鮮生活 あらびきフランクフルト". Nippon Ham. Diakses tanggal 2009-11-07.
- ^ "ちゃらちゃら 1 (2)". goo (search engine) Dictionary. Diakses tanggal 2009-11-07.[pranala nonaktif permanen]
- ^ Chara. Nōmiso Good Happy (のうみそGOODハッピー , Brains, Good, Happy). Tokyo:Kadokawa Bunko, 1995. Print, p. 204.
- ^ "Asano Tadanobu Divorces" (dalam bahasa Jepang). 25 Juli 2009. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2009-07-28. Diakses tanggal 28 Juli 2009.
- ^ Atsuki Nagahori (2008-06-27). "エキサイトミュージック クローズアップ『Chara』". Excite. Diakses tanggal 2009-11-07.
- ^ "[CD] Very Special [DVD付初回限定盤] / Chara". Neowing (dalam bahasa Japanese). Diakses tanggal November 30, 2010.
Pranala luar
sunting- Situs web resmi
- Situs Universal Music Label Resmi
- Situs Web Resmi Ongaku Bāka
- Chara di IMDb (dalam bahasa Inggris)
- (Jepang) Chara pada Japanese Movie Database.