Cerita dalam cerita
Cerita dalam cerita, juga disebut sebagai cerita selipan, adalah sebuah perangkat sastra dimana sebuah karakter dalam sebuah cerita menjadi narator cerita kedua (dalam cerita pertama).[1] Lapisan cerita berganda dalam cerita terkadang disebut cerita bersarang. Sebuah sandiwara dapat memiliki sandiwara singkat di dalamnya, seperti sandiwara Shakespeare Hamlet; sebuah film dapat menampilkan para karakter yang menonton sebuah film pendek; atau sebuah novel dapat berisi sebuah cerita pendek di dalam novel tersebut. Sebuah cerita dalam cerita dapat dipakai dalam semua jenis narasi: novel, cerpen, sandiwara, acara televisi, film, puisi, lagu, dan esai filsafat.
Referensi
sunting- ^ Herman, David; Jahn, Manfred; Ryan, Marie-Laure (13 May 2013). Routledge Encyclopedia of Narrative Theory. Routledge. hlm. 134. ISBN 978-1-134-45840-0. Diakses tanggal 30 July 2013.