Buang Hong adalah sebuah seri drama romansa televisi Thailand tahun 2017 yang disutradarai oleh Paajaew Yuthana Lorphanpaibul. Seri tersebut menampilkan James Jirayu, Kimberley Anne, Namthip Jongrachatawiboon, Hiranyasap Toon dan Petch Krunnapol Teansuwan. Seri tersebut ditayangkan di Channel 3 dalam 13 episode. Setiap episodenya berdurasi 1 jam 50 menit.[1]

Sinopsis

sunting

Pimlapas merupakan putri dari seorang pria kaya raya. Dia mempunyai pacar yang terkenal sebagai supermodel. Karena sebuah takdir, suatu ketika Pimlapas kehilangan segalanya. Dia kehilangan ayahnya karena meninggal, ibu tirinya menipu dan mengampil seluruh kekayaan ayahnya. Pimlapas juga dicampakkan oleh pacarnya. Ditengah keputus-asaan karena kehilangan harta dan orang yang dicintai, ia mendapatkan telepon dari orang misterius.

Pimlapas diminta untuk mencuri sebuah dokumen penting dari pemilik hotel ternama, bernama Ramet. Jika Pimlapas berhasil, ia akan diberi uang. Tawaran tersebut tidak dapat ditolak olehnya. Demi memperlancar aksinya, Pimlapas mencoba menggoda Ramet dengan kecantikan yang ia miliki. Namun, lama-lama Pimlapas justru mulai menyukai Ramet. Keduanya terlibat jatuh cinta. Hal ini membuat Pimlapas dilema dengan tujuan awal mendekati Ramet.

Referensi

sunting