Brunorejo, Bruno, Purworejo

desa di Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah


Brunorejo adalah sebuah Desa di kecamatan Bruno, Kabupaten Purworejo, Provinsi Jawa Tengah, Indonesia.

Brunorejo
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Tengah
KabupatenPurworejo
KecamatanBruno
Kode pos
54261
Kode Kemendagri33.06.13.2004 Edit nilai pada Wikidata
Luas-
Jumlah penduduk-
Kepadatan-
Peta
PetaKoordinat: 7°34′41″S 109°55′29″E / 7.57806°S 109.92472°E / -7.57806; 109.92472

Desa Brunorejo merupakan desa pusat kecamatan Bruno. Kantor Lembagaan Pemerintahan Kecamatan Bruno berada di desa ini, yakni: a. Pemerintahan Kecamatan; b. Komando Rayon Militer (KORAMIL); c. Kepolisian Sektor (POLSEK); d. Kantor Urusan Agama (KUA); e. Pusat Kesehatan Masyarakat (PUSKESMAS).

Jarak dari pusat Kabupaten Purworejo sekitar 30 km - 33 km. Posisi pada peta dapat dilihat disini.

Suhu udara pada siang hari berkisar antara 20-32 derajat Celcius. Pada bulan Juli sampai Agustus suhu bisa turun menjadi 18 atau bahkan 15 derajat celcius pada musim-musim tertentu.

Batas wilayah

sunting

Batas-batas wilayahnya desa Brunorejo adalah :

Utara Desa Gowong
Timur Desa Brunosari
Selatan Desa Plipiran
Barat Desa Cepedak, Desa Brondong dan Desa Pakisarum

Wilayah administratif

sunting

Desa Brunorejo terdiri dari empat Dusun dengan beberapa sub-dusun yang disebut Dukuh,yakni :

  1. Dusun Brunowetan, terdiri dari 3 dukuh = Brunowetan, Kauman dan Kemranggen
  2. Dusun Brunokulon, terdiri dari 4 dukuh = Brunokulon, Jadunan, Petir, Kalitapen
  3. Dusun Pangempon, terdiri dari 3 dukuh = Pangempon, Sabrangkulon, Dogleg
  4. Dusun Singojoyo, terdiri dari 4 dukuh = Singojoyo, Ngabean, Karangrejo, Peniten

Pendidikan

sunting

Terdapat beberapa sarana Pendidikan formal di Brunorejo, yaitu :

  • Sekolah Dasar Negeri, ada 3 sekolah : SDN 1 Bruno, SDN 2 Bruno, SDN Brunorejo
  • Sekolah Menengah Pertama, ada 3 sekolah : SMPN 21 Purworejo, SMPN 42 Purworejo, MTs Ma'arif 01 Bruno
  • Sekolah Menengah Atas, ada 2 sekolah : SMA Islam Sudirman, MA Bintang Sembilan

Selain itu juga ada Pondok Pesantren (Ponpes) Roudlotul Athfal, yang berada di Dusun Brunowetan.

Fasilitas Umum

sunting

Beberapa fasilitas umum di Brunorejo, antara lain :

  • Pasar Desa Brunorejo, yang merupakan pasar besar di Kecamatan Bruno
  • Lapangan Olah Raga : Lapangan Sepakbola di Dusun Brunowetan, Lapangan Voli di Brunokulon. Kedua temat ini sering dipergunakan untuk turnamen antar klub dari berbagai wilayah di Kabupaten Purworejo.
  • Fasilitas Kesehatan, antara lain Puskesmas Bruno, Klinik Rawat Inap, dan "mantri" kesehatan

Perekonomian

sunting

Perekonomian di Brunorejo cukup berkembang, ditandai dengan banyaknya jenis usaha. Pasar desa yang cukup besar, perniagaan kebutuhan sehari-hari berupa warung-warung kelontong yang tersebar maupun toko-toko semodel mini market, warung-warung makan berupa kedai maupun berkonsep cafe, usaha bidang transportasi, toko-toko bahan bangunan, toko-toko furnitur dan elektronik, sentra tani, laundry dan lain sebaganya yang menunjukkan berjalannya roda perekonomian desa. Dalam perkembangannya, dengan sendirinya terbentuk semacam wilayah niaga dan wilayah kuliner.

Website: http://brunorejo.com[pranala nonaktif permanen]