Berita duka
Berita duka[1] atau wartamerta[2] adalah berita atas seseorang yang baru meninggal. Berita duka perlu dibedakan dengan catatan kematian.
Banyak organisasi berita memiliki berkas obituari berita duka pra-tulisan untuk tokoh terkenal yang masih hidup; memungkinkan berita duka terperinci dan panjang muncul cepat setelah orang tersebut meninggal. Kadang-kadang, pengarang berita duka akan meninggal mendahului orang yang ditulisnya. Sebagai contoh, berita duka Walter Sullivan atas fisikawan terkemuka James Van Allen diterbitkan oleh Associated Press setelah kematian Van Allen pada tahun 2006, meskipun Sullivan mendahului Van Allen hampir 10 tahun sebelumnya.
Kadang-kadang, berita duka diterbitkan, secara tak sengaja maupun tidak, saat orang yang bersangkutan masih hidup. Kebanyakan karena lelucon, kebingungan antara orang-orang dengan nama yang sama, maupun seseorang yang secara tak terduga masih bisa hidup meskipun hampir mati. Lainnya terbit karena miskomunikasi antara surat kabar, anggota keluarga, dan rumah duka, sering menyebabkan rasa malu bagi tiap orang yang terlibat.
Rujukan
sunting- ^ "Kateglo - Glosarium - berita duka". Diakses tanggal 2011-07-09.[pranala nonaktif permanen]
- ^ "Kateglo - Glosarium - wartamerta". Diakses tanggal 2011-07-09.[pranala nonaktif permanen]