Bandar Udara Maliana
bandar udara di Timor Leste
Bandar Udara Maliana atau yang dikenal masyarakat lokal dengan nama Campo Aviacao Ritabou (IATA: MPT, ICAO: WPDL) adalah bandar udara yang terletak di Maliana, Timor Leste. Bandar udara ini hanya difungsikan untuk mengangkut pasien dalam keadaan darurat (patient emergency) ke Dili oleh pesawat perintis kecil sejak tahun 2008. Bandara yang tanpa pengawasan ini, sebelumnya hanya menjadi tempat kosong dan sekali-kali didarati oleh helikopter UN. Bandara ini terletak 1 km dari pusat kota Maliana atau sekitar 200 mil dari Dili, ibu kota Timor Leste.
Bandar Udara Maliana | |
---|---|
Informasi | |
Jenis | Sipil/militer |