Bandar Udara Internasional Philip S. W. Goldson
Bandar Udara Internasional Philip S. W. Goldson (IATA: BZE, ICAO: MZBZ) adalah sebuah bandar udara yang melayani kota terbesar di Belize, Belize City. yang diberi nama sesuai politisi yang sudah meninggal Phillip Stanley Wilberforce Goldson.
Informasi | |
---|---|
Jenis | Publik |
Lokasi | Belize City |
Zona waktu | UTC-6 |
Koordinat | {{{coordinates}}} |
Bandara ini akan melakukan ekspansi besar-besaran seperi perpanjangan landasan pacu, peluasan apron dan ekspansi terminal. Ekspansi ini dilakukan untuk menerima lebih banyak pesawat dan menrik penerbangan dari Eropa. Ekspansi ini direncanakan selesai pada tahun 2015.
Philip S. W. Goldson berada pada keinggian 5 meter yang berarti bahwa bandara dan seluruh kota Belize City berada dalam ancaman serius banjir karena ketinggian rendah dan kedekatan dengan pantai.
Untuk alasan ini, ibu kota Belize telah dipindahkan menuju Belmopan, namun Bandar Udara Internasional Philip S. W. Goldson masih merupakan yang tersibuk dan terbesar di negara ini.
Philip S. W. Goldson berjarak sekitar 30 menit dari pusat kota Belize City, di Ladyville. Cara terbaik untuk mencapai bandara dari pusat kota adalah dengan menggunakan taksi. Meskipun terdapat sebuah layanan bus bandara, layanan ini sangat tidak beraturan dan tidak dapat diandalkan.
Maskapai dan destinasi
suntingMaskapai | Tujuan |
---|---|
Aero Caribbean | Havana, Guatemala City |
American Airlines | Dallas/Fort Worth, Miami |
Continental Airlines | Houston-Intercontinental Musiman: Newark |
Delta Air Lines | Atlanta |
Delta Connection dioperasikan oleh Pinnacle Airlines | Atlanta |
Maya Island Air | Cancún, Caye Caulker, Caye Chapel, Corozal, Dangriga, Guatemala City, San Pedro Sula, Placencia, Punta Gorda, San Pedro [Ambergris Caye], Savannah |
TACA | San Salvador |
Tropic Air | Belmopan, Caye Caulker, Corozal, Dangriga, Flores, Kanantik, Placencia, Punta Gorda, San Pedro [Ambergris Caye], Sarteneja |
US Airways | Charlotte |
Pranala luar
sunting- Philip Goldson International Airport (situs resmi)
- Informasi bandar udara World Aero Data untuk MZBZ