Arnoul I dari Flandria

Arnoul dari Flandria (tahun 890 – 28 Maret, 965), disebut yang Agung, merupakan Comte Flandria pertama, yang memimpin Provinsi Flandria, sebuah wilayah yang sekarang berada di barat laut Belgia dan barat daya Belanda.

Kehidupan

sunting

Arnoul adalah putra Markgraf Baudouin II dari Flandria dan Ælfthryth dari Wessex, putri Alfred yang Agung.[1] Melalui ibundanya ia adalah keturunan raja-raja Anglo-Saxon dari Inggris, dan melalui ayahandanya, keturunan Charlemagne.[2] Agaknya Arnoul dinamai seperti Santo Arnulf, nenek moyang Wangsa Karoling.[3]

Pada saat kematian ayahanda mereka tahun 918, Arnoul menjadi Comte Flandria dan saudaranya, Adalolphe mendapatkan Kadipaten Boulogne.[1] Namun pada tahun 933 Adalolphe meninggal dan Arnoul mengambil gelar comte Boulogne untuk dirinya sendiri, tapi kemudian menyerahkannya kepada keponakannya, Arnoul II.[4]

Arnoul I sangat memperluas pemerintahan Flandria ke selatan, mengambil seluruh atau sebagian Artois, Ponthieu, Amiens, dan Ostrevent. Ia mengeksploitasi konflik antara Charles yang Sederhana dan Robert I dari Prancis, dan kemudian antara Louis IV dan baronnya.

Dalam ekspansi selatannya, Arnoul mau tidak mau berkonflik dengan Normandia, yang berusaha mengamankan perbatasan utara mereka. Hal ini menyebabkan pembunuhan Adipati Normandia pada tahun 942, Vilhjálmr Langaspjót, di tangan anak buah Arnoul.[5] Ancaman Viking mereda pada tahun-tahun terakhir kehidupan Arnoul, dan ia mengalihkan perhatiannya pada reformasi pemerintah Flandria.

Keluarga

sunting

Nama istri pertama Arnoul tidak diketahui, tetapi setidaknya ia memiliki seorang putri darinya:[6]

  • Namanya tidak diketahui; menikah dengan Isaac of Cambrai. Putra mereka menggantikan ayahandanya sebagai Comte Cambrai.[6]

Pada tahun 934 ia menikahi Adèle dari Vermandois, putri Herbert II dari Vermandois.[1] Keturunan mereka adalah:

Suksesi

sunting

Arnoul mengangkat putra sulungnya, Baudouin III dari Flandria sebagai rekan-pemimpin pada tahun 958, tetapi Baudouin meninggal pada tahun 962, sehingga Arnoul mengangkat putra Baudouin yang masih bocah, Arnoul II dari Flandria sebagai ahli warisnya.[1]

Sumber

sunting

Referensi

sunting
  1. ^ a b c d e f g h Detlev Schwennicke, Europäische Stammtafeln: Stammtafeln zur Geschichte der Europäischen Staaten, Neue Folge, Band II (Verlag von J. A. Stargardt, Marburg, Germany, 1984), Tafel 5
  2. ^ The Annals of Flodoard of Reims, 919–966, ed. Steven Fanning & Bernard S. Bachrach (University of Toronto Press, CA, 2011), p. xx
  3. ^ Philip Grierson, 'The Relations between England and Flanders before the Norman Conquest', Transactions of the Royal Historical Society, Vol. 23 (1941), p. 86 n. 1
  4. ^ Renée Nip, 'The Political Relations between England and Flanders (1066–1128)', Anglo-Norman Studies 21: Proceedings of the Battle Conference 1998, ed. Christopher Harper-Bill (The Boydell Press, Woodbridge, UK, 1999), p. 150
  5. ^ David Nicholas, Medieval Flanders (Longman Group UK Limited, London, 1992), p. 40
  6. ^ a b c Heather J. Tanner, Families, Friends and Allies: Boulogne and Politics in Northern France and England, C.879–1160 (Brill, Leiden, Netherlands, 2004) p. 55 n. 143
Didahului oleh:
Baudouin II
Comte Flandria
918–965
bersama dengan Baudouin III (958–962)
Diteruskan oleh:
Arnoul II
Didahului oleh:
Adalolphe
Comte Boulogne
933–964
Diteruskan oleh:
Arnoul II