Andres Bonifacio

(Dialihkan dari Andrés Bonifacio)

Andres Bonifacio (lahir 30 November 1863 di Tondo, Manila, Filipina - meninggal 10 Mei 1897 di Cavite, Filipina pada umur 33 tahun) adalah seorang pahlawan revolusioner Filipina yang mendirikan Katipunan, yaitu sebuah perkumpulan rahasia yang bertujuan untuk memerangi pendudukan Spanyol di Filipina.[1][2] Ia adalah orang pertama yang meletakkan dasar bagi Republik Filipina.[1]

Andres Bonifacio

Pendidikan awalnnya ia mulai di Sekolah Guillermo Osmena.[1] Namun ia belajar tidak sampai selesai, orang tuanya meninggal ketika ia berusia 14 tahun.[1][2] Hal ini memaksanya untuk berhenti studi dan menjaga adik-adik dan saudaranya.[1] Ia kemudian bekerja dengan menjual kipas kertas dan tongkat kayu di jalan-jalan.[1]

Bonifacio tertarik pada rasionalisme klasik dan membaca beberapa karya besar Victor Hugo, José Rizal, dan Eugene Sue.[1] Ia memiliki minat yang mendalam kepada buku-buku bacaan tentang Revolusi Prancis dan memperoleh pemahaman yang baik tentang proses sosio-historisnya.[1] Hal ini yang kemudian mendorongnya untuk bergabung dengan Liga Filipina.[1] Liga Filipina diselenggarakan pada tahun 1892 oleh Jose Rizal dengan tujuan untuk menyatukan gerakan nasionalis untuk mencapai reformasi.[1]

Referensi

sunting