Analisis faktor
Analisis faktor adalah metode untuk mengetahui interdependensi (saling mempengaruhi) antar variabel independen. Dalam sebuah data yang besar dengan banyak variabel independen, misalnya 15 variabel independen (15 sebagai angka contoh, bisa kurang atau bisa lebih dari itu), bisa jadi sebenarnya 15 variabel tersebut hanya mewakili 1 atau 2 faktor dasar yang sama. Analisis faktor digunakan untuk mereduksi variabel sehingga persamaan menjadi lebih efektif dan simpel.
Contoh: Dalam penelitian pengaruh iklan online terhadap peningkatan konsumsi, variabel 1 iklan di platform video (youtube), variabel 2 iklan di media sosial (tiktok, ig), variabel 3 iklan di webpage, ketiganya bisa jadi sebagai observed variable mewakili 1 faktor lokasi iklan terkait traffic tinggi; sedangkan variabel lain semisal frekuensi dan durasi masih menjadi unobserved variable. Observed variable adalah variabel yang disertakan dalam penelitian, dan unobserved variable adalah variabel yang tidak diteliti.
Analisis faktor dapat juga didefinisikan sebagai sebuah teknik yang digunakan untuk mencari faktor-faktor yang mampu menjelaskan hubungan atau korelasi antara berbagai indikator independen yang diobservasi.
Analisis faktor merupakan salah satu keluarga analisis multivariat yang bertujuan untuk meringkas atau mereduksi variabel amatan secara keseluruhan menjadi beberapa variabel atau dimensi baru, akan tetapi variabel atau dimensi baru yang terbentuk tetap mampu merepresentasikan variabel utama.[1]
Referensi
sunting- ^ "ANALISIS FAKTOR". School of Business & Management. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-15. Diakses tanggal 2018-07-15.
Bacaan lanjutan
sunting- Child, Dennis (2006), The Essentials of Factor Analysis (edisi ke-3rd), Continuum International, ISBN 978-0-8264-8000-2.
- Fabrigar, L.R.; Wegener, D.T.; MacCallum, R.C.; Strahan, E.J. (September 1999). "Evaluating the use of exploratory factor analysis in psychological research". Psychological Methods. 4 (3): 272–299. doi:10.1037/1082-989X.4.3.272.
- Jennrich, Robert I., "Rotation to Simple Loadings Using Component Loss Function: The Oblique Case," Psychometrika, Vol. 71, No. 1, pp. 173–191, March 2006.
- Katz, Jeffrey Owen, and Rohlf, F. James. Primary product functionplane: An oblique rotation to simple structure. Multivariate Behavioral Research, April 1975, Vol. 10, pp. 219–232.
- Katz, Jeffrey Owen, and Rohlf, F. James. Functionplane: A new approach to simple structure rotation. Psychometrika, March 1974, Vol. 39, No. 1, pp. 37–51.
- Katz, Jeffrey Owen, and Rohlf, F. James. Function-point cluster analysis. Systematic Zoology, September 1973, Vol. 22, No. 3, pp. 295–301.
- Mulaik, S. A. (2010), Foundations of Factor Analysis, Chapman & Hall.
- Thompson, B. (2004), Exploratory and Confirmatory Factor Analysis: Understanding concepts and applications, Washington DC: American Psychological Association, ISBN 1591470935.