Amorome, Asera, Konawe Utara

desa di Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara


Amorome adalah desa di kecamatan Asera, Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara, Indonesia. Amorome adalah salah satu daerah tujuan transmigrasi di SulTra.

Amorome
Negara Indonesia
ProvinsiSulawesi Tenggara
KabupatenKonawe Utara
KecamatanAsera
Kode Kemendagri74.09.01.2010 Edit nilai pada Wikidata
Luas-
Jumlah penduduk-
Kepadatan-
Peta
PetaKoordinat: 3°27′43.74″S 122°3′46.40″E / 3.4621500°S 122.0628889°E / -3.4621500; 122.0628889

Transportasi

sunting

Amorome dapat ditempuh melalui jalan darat dengan menggunakan kendaraan roda empat atau bus dari Kendari ke Konawe Utara dengan jarak 136 kilometer selama 3 jam, kemudian dari ibu kota kabupaten ke kota kecamatan yang berjarak 14 km ditempuh melalui darat dengan kendaraan roda empat selama 1 jam, dan dari kota kecamatan ke lokasi berjarak 7 km dengan kendaraan roda 4 atau 2 selama 1 jam.

Geografi

sunting

Topografi desa Amorome terdiri atas daerah datar (0-3%) seluas 441.106 ha, datar bergelombang (4-8%) seluas 189.045 ha, bergelombang (9-15%) seluas 304.615 ha, gelombang/berbukit (16-25%) seluas 200.688 ha, berbukit (26-40%) seluas 113.585 ha dan bergunung (>40%) seluas 73.533 ha.

Berdasarkan zona agroklimat Oldeman, Amorome termasuk Zona C2 yaitu dengan 6 bulan basah (>200 mm) yang terjadi pada bulan Desember hingga Juni dan 3 bulan kering (<100 mm) pada bulan Agustus hingga Oktober dengan curah hujan tahunan rata-rata 138 hari, dengan suhu rata-rata 28,6 °C.