Suku Amanab
suku bangsa di Indonesia
(Dialihkan dari Amanab)
Suku Amanab atau bisa juga disebut Suku bangsa Amanab berdiam dekat daerah perbatasan Indonesia dengan Papua Nugini di Provinsi Papua.[1] Jumlah populasinya sekitar 3.000 di wilayah Indonesia dan sekitar 4.000 jiwa di wilayah Papua Nugini.[1] Daerah pemukiman mereka termasuk ke dalam wilayah Distrik Waris, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua.[1]
Referensi
- ^ a b c Zulyani, Hidayah (April 2013). Ensiklopedia Suku Bangsa di Indonesia. Jakarta: Yayasan Pustaka Obor Indonesia. hlm. 474. ISBN 978-979-461-929-2.