Adam Rainer

satau-satunya manusia yang mengalami kondisi kerdil sekaligus raksasa

Adam Rainer (1899 – 4 Maret 1950) adalah manusia tertinggi di Austria pada saat itu[1] dan satu-satunya orang yang tercatat dalam sejarah sebagai manusia kerdil sekaligus raksasa.[2] Dia diyakini menderita akromegali.[3]

Adam Rainer
Lahir1899
Graz, Austria-Hungaria
Meninggal4 Maret 1950(1950-03-04) (umur 50–51)
Graz, Austria-Hungaria
Dikenal atasManusia kerdil sekaligus raksasa
Find a Grave: 7754427 Modifica els identificadors a Wikidata

Biografi

sunting

Rainer lahir di Graz, Austria-Hungaria.[4] Pada tahun 1917, saat berusia 18 tahun, ia memiliki tinggi badan sebesar 122,55 cm (4 ft 0,25 in), lalu pada tahun 1918, usia ke-19, ia diukur dengan tinggi badan 111,5 cm (3 ft 7,9 in). Ciri khusus yang digunakan untuk menentukan dwarfisme adalah tinggi badan orang dewasa di bawah 147 cm (4 ft 10 in). Kemudian, kemungkinan besar sebagai akibat dari tumor hipofisis, ia mengalami percepatan pertumbuhan yang dramatis sehingga pada tahun 1932 di usia 33 tahun, tinggi badannya mencapai 218 cm (7 ft 2 in).[5] Sebagai akibat dari gigantisme yang ia alami, dia hanya terbaring di tempat tidur selama sisa hidupnya.[4] Ketika dia meninggal pada tahun 1950 (umur 51 tahun), tinggi badannya mencapai 234 cm (7 ft 8 in).[6] Ukuran sepatunya yang pada usia 19 tahun sebesar AS 10 (ukuran EUR 43) menjadi ukuran 20 (EUR 53) hanya tiga tahun kemudian.[7]

Referensi

sunting
  1. ^ "Dwarf Who Became Austria's Tallest Man Dies An Invalid At 51". The Sacramento Bee. 4 Mei 1950. hlm. 36. 
  2. ^ Guinness World Records, 2004.
  3. ^ "World's Littlest Giant: The Curious Case of Adam Rainer". thechirurgeonsapprentice.com. 20 Januari 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 6 Februari 2015. Diakses tanggal 6 November 2018. 
  4. ^ a b Bellows, Alan. "The Man Who Was a Dwarf and a Giant", DamnInteresting.com, 1 December 2005.
  5. ^ Hirsch, Obar. "Two Types of Gigantism Due to Similar Tumors. Discussion of Growth". Diarsipkan dari versi asli tanggal 17 Juli 2011. Diakses tanggal 23 Desember 2020. 
  6. ^ "Adam Rainer - 7 feet 8 inches (233.5 cm)". TheTallestMan.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 19 Desember 2017. Diakses tanggal 23 Desember 2020. 
  7. ^ Fitzharris, Lindsey. "The Insane Story Of A Man Who Was Born A Dwarf And Died A Giant". Business Insider.