Pemungut lintah atau penangkap lintah adalah seorang yang bekerja mencari lintah medis, yang amat diminati di Eropa abad ke-19. Lintah digunakan dalam proses buang darah yang umum di masa itu tetapi seorang dokter atau praktisi medis tidak mudah mendapatkannya. Para pemungut lintah memancing tangkapannya dengan kaki hewan, terutama kuda yang sudah tua, tetapi kadang juga menggunakan kakinya sendiri untuk diisap lintah. Banyak anggota profesi ini menderita akibat pendarahan atau infeksi yang disebarkan lintah.[1]

Wadah untuk menyimpan lintah

Referensi sunting

  1. ^ Leech collectors Diarsipkan 2015-10-04 di Wayback Machine., Science Museum. Accessed 2 September 2011.